22 September 2024– Kelompok Lokal Managed Marine Areas (LMMA) Kadie Lange mengadakan Training of Trainer di kantor Desa Tanomeha, Kecamatan Kaledupa Selatan, Wakatobi. Pelatihan ini bertujuan untuk meningkatkan kapasitas Kelompok LMMA dalam praktik dan pengelolaan perikanan, khususnya perikanan gurita yang berkelanjutan.
Pelatihan ini difasilitasi oleh Forkani yang dihadiri oleh Hasanuddin, Masrika, Dita Septiani Kamal, dan Agus Supriyadi. Dalam sambutannya, Hasanuddin berharap peserta dapat memanfaatkan pelatihan untuk mampu membaca data perikanan gurita, mampu menggunakan, merancang media untuk menyamaikan inforasi dan bisa menyepakati kesepakatan bersama nelayan.
“Meski tidak langsung menguasai, setidaknya sudah banyak yang kita ketahui,” tuturnya.
Setelah sesi sambutan, kegiatan dilanjutkan dengan pemberian materi, mulai dari penjelasan tentang memahami data dasbor pertikanan, karangka pengelolaan perikanan adaptif, cara memantik ide dalam pembuatan ilustrasi sederhana menggunakan data perikanan, hingga cara mengoperasikan data dabor.
Kegitan ini juga mencakup diskusi kelompok, yang memungkinkan peserta untuk berbagi pengalaman dan strategi dalam menyampaikan data perikanan. Dengan harapan, para peserta akan mampu mengimplementasikan pengetahuan yang diperoleh, tidak hanya mampu menyampaikan data tapi juga menyepakati kesepakatan